Cara Mudah Merawat Baterai iPhone Agar Awet dan Tahan Lama
Cara Mudah Merawat Baterai iPhone Agar Awet dan Tahan Lama – Tentu kita sudah mengetahui jika iPhone merupakan salah satu produk smartphone yang tengah digandrungi. Meski harga jualnya terbilang tinggi, tapi tidak mengurangi minat para calon pembelinya. Selain karena dibekali spesifikasi yang begitu mantap, iPhone sendiri bisa dinilai prestisius.
Tapi dari harga dan spesifikasi tinggi yang ditawarkannya, tidak menutup kemungkinan produk iPhone ini tanpa kekurangan. Banyak yang mengeluhkan akan baterai dari iPhone yang cepat habis atau boros. Memang jika dilihat lebih jauh, baterai yang dibawa ponsel besutan Apple ini bisa dikatakan kalah jauh ketimbang baterai milik ponsel android. Bahkan catatan menunjukan, jika ponsel android dengan bandrol 2 jutaan telah didukung baterai lebih besar dua kali dari ponsel iPhone terkini.
Maka dari anda selaku pengguna ponsel iPhone perlu pintar-pintar dalam merawat baterai iPhone tersebut supaya tahan lama dan lebih awet. Untuk itu, kami disini membawakan beberapa tips cara merawat baterai iPhone agar tahan lama dan lebih awet. Penasaran dengan informasi yang satu ini? Baiklah, mari langsung saja kita simak bersama ulasannya dibawah ini.
1. Update Software Rutin
Mungkin bagi anda pengguna iPhone, sudah tahu jika Apple selalu mengeluarkan update software baru secara berkala. Maka dari itu, selalu pastikan jika anda melakukan update software secara berkala agar performa yang dihasilkan lebih maksimal. Karena pastinya di setiap update sofware terbaru tersebut terdapat fitur anyar yang bisa lebih baik dalam hal menghemat baterai.
2. Lepas Casing Tambahan Saat Charging
Jika memang ponsel iPhone memakai case tambahan sebagai pelindung body nya, lebih baik anda copot terlebih dulu ketika akan melakukan isi ulang daya baterai ponsel iPhone tersebut. Karena memang pemakaian casing yang rapat saat pengisian ulang daya, akan membuat ponsel lebih panas. Dan akhirnya suhu baterai juga ikut naik dan membuat usianya tidak tahan lama dan cepat rusak.
3. Aktifkan Setting Autolock
Tips selanjutnya adalah dengan mengaktifkan fitur bernama autolock. Penggunaan fitur tersebut mampu menekan konsumsi baterai, sehingga baterai iPhone lebih irit jika dibandingkan ketika fitur ini tidak diaktifkan. Cara kerja dari fitur ini adalah dengan secara otomatis mengunci sistem, sehingga baterai bisa lebih awet dan tahan lama.
4. Nonaktifkan Fitur Konektivitas
Supaya konsumsi baterai lebih awet, ada baiknya anda menonaktifkan beragam fitur konektivitas yang anda dan memang tidak sering dipakai, misalnya bluetooth, wifi, atau juga GPS. Fitur konektivitas tersebut bisa anda pakai jika memang dalam keadaan tertentu saja. Hal ini akan membuat baterai iPhone yang anda miliki lebih awet dan tidak cepat rusak.
Nah, mungkin hanya itu saja informasi yang bisa kami bagikan tentang cara merawat baterai iPhone agar awet dan tahan lama. Semoga apa yang kami sampaikan pada pekan kali ini bisa memberi manfaat untuk anda semua yang membaca, terutama bagi anda yang memiliki ponsel iPhone. Sampai jumpa lagi dan terus pantau informasi yang tidak kalah menariknya.
Posting Komentar
komentar teratas
Terbaru dulu